Kamis, 14 Januari 2016

Pantai Gua Cina

Posted by Emperor Rudi on 00.34 with No comments
Pantai Gua Cina
Pantai Gua Cina 
Siapa yang tidak tau kota Malang. Kota markas Aremania,  kota apel, kota bakso, kota dengan berbagai panorama yang indah, dan kota pendidikan yang ada di provinsi Jawa Timur. Kota yang dikelilingi oleh  gunung dan terkenal udaranya yang dingin. Belum lengkap namanya kalau ke malang tanpa menikmati buah apel malang. Salah satu apel lokal yang  sudah terkenal baik secara nasional maupun internasional. Beberapa wisata pantai yang wajib dikunjungi saat anda berada di kota malang yaitu pantai Sempu, pantai Gua Cina, pantai bajul mati, pantai gatra, pantai tiga warna, pantai banyu anjlok, pantai bali kambang dan masih banyak lagi. Hampir secara keseluruhan lokasi wisata pantai berada di Malang selatan. Lokasi pantai yang berada jauh dari kota dengan kontur jalan yang melewati bukit menjadi sensasi sendiri dalam setiap perjalanan. Kondisi jalan yang menaiki bukit dan tidak adanya lampu, jadi sangat tidak disarankan berangkat ataupun pulang dari pantai menjelang pada malam hari. Dalam satu peralanan bisa ke beberapa pantai karena letak tempat wisata yang hampir berdekatan.
1.      Pantai Gua Cina
Dari jalan raya, Untuk sampai ke pantai gua cina, kamu harus masuk gang. Kondisi gang ke pantai gua cina per januari 2016 sungguh sangat memprihatinkan karena tidak beraspal dan cenderung berbatu sehingga sangat disarankan untuk berhati-hati. Tiket masuk gua cina sangat ramah di kantong yaitu Rp. 5000 sedangkan parkir motor Rp. 5000 dan kalau bermalam parkir yaitu Rp. 10.000. jika setelah nyebur pantai kamu pengen mandi air tawar, gak usa kwatir karena disana banyak sekali disediakan kamar mandi dan toilet umum dengan harga berkisar Rp.1000 hingga Rjp. 4000. Disana juga banyak penjual baju renang, topi, sandal makanan bahkan cilok jajanan khas malang juga ada disana.

  






Jika memutuskan untuk mandi di pantai diharapkan lebih hati-hati mengingat ombak lumayan besar. Dan jika mengambil gambar dekat bibir pantai harap selalu waspada karena ombak dapat tiba-tiba datang dan bisa memungkinkan membasahi dan merusak kamera.

Semoga informasi ini dapat memberikan manfaat. Dan tunggu update info tentang wisata pantai di malang selanjutnya, selamat liburan nawak-nawak.....

0 komentar:

Posting Komentar