Sabtu, 05 November 2016

Candi Sumberawan Malang

Posted by Emperor Rudi on 03.26 with No comments
Candi Sumberawan Malang

Candi sumberawan terletak di singosari dengan lama perjalanan sekitar 1-2 jam dari Universitas Brawijaya Malang. candi ini sangat cocok untuk acara outbound organisasi atau komunitas, tempat ini bisa dibilang sangat lengkap, untuk memasuki tempat ini kita harus membayar tiket seikhlasnya dan biaya parkir motor Rp. 2000 per agustus 2015.  Bagi kalian yang lagi nyari tempat outbound buat acara organisasi atau komunitas maka candi sumberawan merupakan tempat yang cocok karena asri, adem, murah dan dekat dari kota Malang selain itu di tempat ini banyak area spot untuk outbound yaitu ada hutan pinus, sungai, candi sumberawan, sumber air, dan gazebo yang bisa pinjem ke warga sekitar. di tempat ini tidak ada warung penjual makanan, jadi diusahakan membeli makanan terlebih dahulu sebelum ke lokasi. namun kadang-kadang ada penjual bakso atau cilok yang mangkal di tempat wisata ini, selain itu ada satu warung yang buka pada agak siang hari penjualnya ibu-ibu uda lanjut usia yang biasanya menjual gorengan atau kopi. kalau pagi atau sore tempat ini banyak dikunjungi warga untuk sekedar mandi atau mencuci baju. jadi diusahakan jaga sopan santun dan dijaga barang bawaannya. itu saja review tentang candi sumberawan dan selamat berwisata.














0 komentar:

Posting Komentar